Home » , » Umpan Ikan Mas Super Terbaik Dan Murah Meriah

Umpan Ikan Mas Super Terbaik Dan Murah Meriah


Apakah anda senang atau hobi memancing? Jika anda hobi memancing, apakah anda sudah menemukan umpan yang tepat dan jitu khususnya dalam memancing ikan mas? Jika anda hobi memancing, namun anda kesuitan dalam menemukan umpan yang tepat sebaiknya anda mencari umpan yang tepat dan jitu. Karena dengan umpan yang jitu dan tepat, anda akan mendapatkan hasil tangkapan ikan yang  banyak. Jika anda kesulitan atau bingung dalam mencari umpan ikan, sebaiknya anda gunakan umpan ikan mas super terbaik berikut ini yang akan dijelaskan secara lengkap dan jelas. 

umpan ikan mas super

Umpan ikan yang akan dijelaskan berikut ini merupakan resep umpan ikan mas yang paling murah meriah dan tidak membutuhkan biaya yang banyak. Cukup anda dapatkan dengan membeli di sekitar rumah anda, karena bahan-bahan yang digunakan mudah didapatkan. Berikut penjelasannya.

1. Umpan ikan mas super yang pertama yaitu siapkan bahan-bahan untuk membuat adonan umpan ikan mas seperti ikan teri atau ikan pindang, telor ayam atau telor bebek, susu bubuk, daun pandan, santan, pelet cacing, vanli, tepung roti atau tepung terigu.

2. Jika bahan-bahan yang dibutuhkan sudah dipersiapkan, maka langkah selanjutnya anda harus mencampur bahan tersebut menjadi satu, bila perlu di haluskan dengan di blender, kemudian masukkan ke dalam wadah atau plastik pembungkus lalu di kukus selama 1 jam hingga matang.

3. Setelah matang anda bisa memotong kecil-kecil adonan umpan ikan mas tersebut lalu bentuk bulat-bulat, sesuaikan dengan besar kail dan pelampung.

4.  Anda bisa langsung mengaitkan umpan tersebut ke alat pancing yang sudah ada.

5. Kemudian anda bisa langsung memancing ikan mas yang anda inginkan.

6. Selamat menikmati memancing anda, dan bersabarlah sampai umpan anda disambar oleh ikan mas. Jika gagal, ulangi berkali-kali sampai ikan mas tertangkap.

Demikian penjelasan mengenai umpan ikan mas super yang sudah dijelaskan di atas, semoga dapat bermanfaat bagi anda para hobi pemancing ikan mas. Namun yang harus anda perhatikan jika anda memancing yaitu kondisi dan cuaca saat memancing.